[Pengertian] Eksresi, Sekresi & Defekasi

Dalam aktivitas sehari-hari manusia membutuhkan energi. Energi diperoleh dari zat-zat makanan yang dikonsumsi oleh manusia. Zat-zat makanan yang masuk ke dalam tubuh manusia terurai menjadi energi & juga digunakan untuk proses metabolisme tubuh, sedang sisa-sisa zat-zat makanan ini & sisa-sisa metabolisme tubuh akan dikeluarkan oleh tubuh. “Proses pengeluaran zat sisa dari tubuh manusia dibedakan menjadi 3 macam yaitu Eksresi, Sekresi & Defekasi”.

[Pengertian] Eksresi

Eksresi adalah proses pengeluaran bahan-bahan yang tidak berguna yang merupakan sisa metabolisme atau bahan yang berlebihan dari sel atau suatu organisme.

Organ-organ sistem eksresi terdiri dari :
1. Ginjal, mengeksresikan zat-zat buangan, hasil ekskresi berupa urin sejati.
2. Kulit, hasil ekskresi berupa air & garam dalam bentuk keringat.
3. Hati, hasil ekskresi berupa empedu.
4. Paru-paru, hasil eksresi berupa air & CO2

[Pengertian] Sekresi

Sekresi adalah proses pengeluaran substansi kimia berbentuk lendir (enzim & hormon) oleh sel & kelenjar. 

Dalam tubuh manusia terdapat dua tipe kelenjar yaitu kelenjar eksokrin & kelenjar endokrin.

- Kelenjar eksokrin melepaskan sekresinya ke dalam duktus pada permukaan tubuh, seperti kulit, atau organ internal, seperti lapisan traktus intestinal.

- Sedangkan Kelenjar endokrin melepaskan sekresinya langsung ke dalam darah, termasuk kelenjar hepar, pankreas (kelenjar eksokrin & endokrin), payudara, & kelenjar lakrimalis untuk air mata.
Yang termasuk kelenjar endokrin adalah :
1. Pulau Langerhans pada Pankreas
2. Gonad (ovarium & testis)
3. Kelenjar adrenal, hipofise, tiroid & paratiroid, serta timus Hormon & fungsinya

[Pengertian] Defekasi

Defekasi adalah proses pengeluaran sisa-sisa makanan dalam bentuk feses & dikeluarkan melalui anus.

Defekasi terjadi ketika adanya gelombang peristaltik yang mendorong feses ke dalam kolon sigmoid & rektum. Didalam rektum, saraf sensorik dirangsang & akhirnya sadar akan kebutuhan defekasi.

Baca pula : Sistem Ekskresi Pada Manusia (Materi Lengkap)

Demikian artikel tentang [Pengertian] Eksresi, Sekresi & Defekasi, semoga bermanfaat.
LihatTutupKomentar